PUPRP Online – Parigi Moutong, Pondok pesantren Abna’ul chairaat Parigi, Jl. Jalur II, lorong Cinta Damai, kelurahan Masigi, kecamatan parigi, kabupaten Parigi Moutong, kembali membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Santri Baru tahun pelajaran 2024-2025.
Ketua Panita Pendaftaran, Umi Ferial mengaku, pihaknya sudah membuka pendaftaran Mulai Terhitung 16 Maret hingga 07 Juni 2024 di pondok pesantren kota Parigi Moutong.
“Kita buka pendaftaran melalui sistem offline, jadi orang tua mendaftar anaknya lewat pengisian berkas secara manual .”Ungkap Umi Ferial Rabu (15/5/2024).
Umi mengaku, kouta pendaftaran di Pondok Pesantren Abna’ul chairaat Parigi ditargetkan minimal 85 peserta didik.
Quota Yang Dapat Di Terima:
A. Jenjang wustha ( setingkat MTs/ SMP)
– Putra 20 orang
– Putri 25 orang
B. Jenjang Ulya ( setingkat MA/ SMA)
– Putra 20 orang
– Putri 20 Orang
Untuk Persyaratan Berkas Yang Di Lampirkan :
1.Foto copy SKHU (3 lembar)
2.Foto copy ijazah terakhir (3 lembar)
3.Foto copy Akte lahir ( 3 lembar)
4.Foto copy kartu keluarga (3 lembar),KK sudah QR code
5.Foto copy KTP ayah dan ibu (3 lembar)
6.Pas photo Ukuran 3×4 (3 lembar) pakaian muslim/ muslimah’, Layar belakang Merah
7.Materai 10.000 (2 lembar)
8.kartu kesehatan BPJS atau sejenis nya
9.melampirkan surat keterangan tidak mampu ( SKTM) jika ada.
10.melampirkan Riwayat penyakit Bawaan (jika ada)
11.Di isi dalam map plastik Snelhecter (warna biru santri putra, warna hijau santri putri)
Untuk Daftar Biaya Masuk :
1.pendaftaran (Gratis)
2.pembangunan Rp. 350.000
3.Seragam putra Rp. 200.000
4.seragam Putri RP. 350.000
5.Kitab Rp. 260.000
6.Buku pelajaran Umum Rp. 50.000
7.Sampul Rapor Rp. 100.000
Biaya Bulanan :
A. Uang Makan Bulanan Rp. 250.000/Bulan
B. Fasilitas Asrama ( Gratis)
C. Biaya Pendidikan dan Pembinaan ( Gratis) Total Biaya Rp. 1.560.000 ( Dapat di Angsur)
“Saya berharap pendaftaran kali ini bisa mencapai target kuota yang ditentukan oleh pihak Pondok Pesantren Abna’ul Chairaat Parigi Moutong.” Tutup Umi Ferial.
Untuk Informasi Hubungi Kontak Person :
- 0853 – 9885 – 0250 (Umi Ferial) atau
- 0823 – 4553 – 0037 ( Halati Aya)
Sumber : Landasan.id