WEBSITE RESMI DINAS PEKERJAAN UMUM, PENATAAN RUANG DAN PERTANAHANKABUPATEN PARIGI MOUTONG

Pembangunan Plat Deuker Lorong Matahari Kelurahan Maesa Parigi Rampung Dikerjakan

Avatar

PUPRP Online – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (DPUPRP) Kabupaten Parigi Moutong melalui Bidang Bina Marga pada tahuhn 2020 ini telah selesai melaksanakan sejumlah pekerjaan, salah satunya pembangunan plat deuker yang berlokasi di Lorong Matahari Kelurahan Maesa, Kecamatan Parigi.

Baari Pantouw selaku perwakilan Dinas PUPRP Parigi Moutong yang bertindak sebagai pengawas pekerjaan itu mengatakan pembuatan plat deker di lokasi itu dilakukan untuk mengantisipasi genangan air yang bisa saja terjadi apabila curah hujan tinggi, sebab saluran pembuangan air yang ada terlalu rendah.

“Saluran air itu terlalu rendah, makanya dibuatkan plat deuker, agar aliran air tetap aman dan tidak tergenang ke jalan saat hujan deras,” Ujarnya.

Terkait kendala, ia mengatakan semuanya berjalan lancar walaupun ada sedikit komplain dari warga mengenai kanal di sekitar lokasi itu yang telah tertimbun. Baari mengatakan hal itu sudah ditangani dengan baik. Ia juga sampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah kelurahan setempat karena sudah mendampingi selama pekerjaan dilakukan.

“Secara signifikan tidak ada kendala, hanya saja warga sempat protes itu kanal yang sudah tertimbun. Tapi sudah kami atasi, dan semua aman terkendali,” tambahnya.

“Kami ucapkan terima kasih kepada bapak Lurah Maesa yang sudah mendampingi proses pembangunan itu. Sehingga dari awal hingga akhir pekerjaan kami bisa berjalan lancar. Semoga itu bermanfaat untuk warga setempat,” tutup Baari. (SL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Share